Minggu, Oktober 20, 2024
BerandaAdvertorialBukber HIPMI Bontang Rajut Silaturahmi Kader Daerah dan Provinsi Usai Pileg

Bukber HIPMI Bontang Rajut Silaturahmi Kader Daerah dan Provinsi Usai Pileg

Populism.id, BONTANG – Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIMPI) Kota Bontang menggelar buka puasa bersama (Bukber), di Hotel Grand Mutiara, Kelurahan Belimbing, Bontang Barat, Jumat (5/4/2024).

Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Bontang Najirah, Ketua BPD HIMPI Kaltim Bakri Hadi bersama Sekretarisnya Andi Wijaya.

Selain itu, nampak juga 3 orang mantan Ketua HIPMI Bontang, yaitu Oca Fahrudin, Muhammad Aswar dan Amriadi.

Ketua HIMPI Bontang Winardi mengaku  sengaja mengumpulkan tokoh-tokoh pengusaha muda ini dalam kesempatan buka bersama, untuk mempererat kembali jalinan silaturahmi pasca Pemilu Legislatif Februari lalu.

Pasalnya, di dalam organisasi HIPMI  punya banyak kader yang terlibat langsung dalam kontestasi politik praktis, misalnya Muhammad Aswar adalah Ketua Partai Gelora, dan terpilih sebagai anggota DPRD periode 2024-2029.

Kemudian Amriadi Ketua Partai Demokrat, dan Winardi sendiri merupakan Bendahara DPC PDI Perjuangan Kota Bontang dan juga anggota DPRD terpilih.

“Di HIPMI ini lebih merupakan tempat merajut persaudaraan. Urusan Pileg sudah selesai. Jadi ini momen kita ambil untuk mempererat silaturahmi. Kembali bekerja membangun organisasi,” bebernya.

Sekretaris BPD HIMPI Kaltim Andi Wijaya (hitam) duduk satu meja dengan 3 mantan Ketua HIPMI Bontang, Muhammad Aswar, Oca Fahrudin dan Amriadi dalam agenda, buka puasa bersama di Hotel Grand Mutiara, Kelurahan Belimbing, Bontang Barat, Jumat (5/4/2024).

Dikesempatan itu juga pria yang karib disapa Awin membumbui bukber tersebut, sebagai forum konsolidasi menjelang Musda HIMPI ke XVII yang rencananya akan digelar Samarinda, awal Mei mendatang.

Ia memperkenal Sekretaris Andi Wijaya sebagai bakal calon ketua HIPMI Kaltim, melanjutkan kepemimpinan Bakri Hadi yang akan demisioner dalam waktu dekat.

“Terima kasih Sekum bisa hadir. Ini juga kesempatan untuk memperkenalkan Andi Wijaya bakal calon tunggal Ketua HIPMI Kaltim,” ungkapnya.

Kontribusi HIMPI untuk Pembangunan di Bontang

Disisi lain Awin mengungkapkan, sebagai organisasi kepemudaan, HIPMI Bontang siap berkolaborasi dalam kemajuan daerah. Termasuk dengan menggaet investor di Kota Taman.

“Jejaring yang dimiliki HIPMI ini sangat besar. Tentu kesempatan ini harus kita manfaatkan untuk mendapatkan peluang agar gairah perekonomian di kota kita ini terus meningkat,” katanya.

Ke depan lanjutnya, HIPMI akan selalu siap untuk memberikan gagasan dan ide kepada pemerintah. Bahkan berupa kontribusi saran yang konstruktif dalam rangka perbaikan roda penyelenggaraan pemerintahan.

Ketua BPD HIPMI Kaltim, Bakri Hadi, yang hadir pada kesempatan itu memuji soliditas BPC HIPMI Bontang. Pasalnya, Bontang menjadi salah satu cabang yang cukup pro aktif. Khususnya dalam tongkat estafet kepemimpinan HIPMI Kaltim

“Ini yang menjadikan pembeda HIPMI Bontang. Karena pengurusnya kompak,” pujinya.

Dia berharap, perbankan yang berada di Bontang juga dapat memudahkan para pengurus HIPMI yang membutuhkan pendanaan dalam program pembangunan. “Kami harap bisa lebih dipermudah lagi lah teman-teman,” imbaunya.

Sementara, Wakil Wali Kota Bontang Najirah mengapresiasi peran HIPMI Bontang. Dia berharap kepengurusan di bawah komando Awin dapat bekerja dengan maksimal. Salah satunya dengan menciptakan gebrakan-gebrakan baru untuk mendongkrak perekonomian daerah.

“Anak-anak muda ini pasti punya ide-ide hebat. Pemerintah membutuhkan itu. Terus lah bergerak dan jadi role model bagi generasi emas Kota Bontang,” pungkasnya.


Print Friendly, PDF & Email
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular