Populism.id, BONTANG – Anggota Komisi III DPRD Bontang Faisal melihat pemerintah berat sebelah dalam pengadaan motor dinas.
Menurutnya, selain Ketua RT yang jumlahnya 499. Pengawas sekolah juga harusnya diberikan kendaraan operasional untuk menunjang kinerjanya.
Sebab, mereka juga membutuhkan fasilitas tersebut untuk menunjang mobilitas yang tinggi dalam menjalankan tugas. Para pengawas sekolah diharuskan melakukan kunjungan ke setiap sekolah setiap harinya.
“Ini aspirasi mereka (pengawas sekolah) yang disampaikan ke saya. Dan saya pikir ini realistis untuk menunjang kinerjanya,” kata kader Partai NasDem ini, Selasa (5/12/2023).
Menurutnya, dengan hanya 25 kendaraan motor baru tidak akan membebani pemerintah, jika dibandingkan dengan pengadaan motor untuk ketua RT se Kota Bontang, beberapa waktu lalu yang diketahui anggarannya kurang lebih Rp 11 miliar.
“Saya pikir tidak sulit bagi pemerintah. Motor RT saja bisa,” ungkapnya.
Apalagi tahun depan proyeksi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) mencapai Rp 2,6 triliun. “Jika anggaran murni tidak bisa. Perubahan bisa diusulkan,” pungkasnya. (Adv)
(Royen-Populismedia)