Sabtu, November 23, 2024
BerandaKaltimBontang8 Jiwa Terdampak Longsor Dievakuasi ke Rusunawa Guntung

8 Jiwa Terdampak Longsor Dievakuasi ke Rusunawa Guntung

Kondisi rumah yang diterjang longsor di RT 22 Kelurahan Lok Tuan, pada Rabu 22 Februari 2023 sekira pukul 11.00 Wita. (Doc. Ist)

Populism.id, BONTANG – 8 jiwa terdampak Longsor di RT 22 Kelurahan Lok Tuan pada Rabu (22/2/2023) sekira pukul 11.00 WITA.

Lurah Lok Tuan Hadi Jumianto yang ditemui awak media di lokasi peristiwa mengatakan ada 2 rumah dengan 8 jiwa yang terdampak longsor.

“Satu keluarga yang ada di bagian atas merupakan penyewa, dan di bawah satu keluarga berisikan 5 orang,” kata Hadi.

Menurutnya kerugian material ditaksir sampai Rp 200 juta melihat kerusakan yang timbul.

Baca Juga : Satu Rumah di Lok Tuan Nyaris Ambruk Karena Longsor

Sementara proses pembersihan belum bisa dilakukan, lanjut Hadi, lantaran ditakutkan ada longsor susulan yang terjadi melihat cuaca dan posisi rumah yang berada diatas perbukitan.

“BPBD belum bisa bergerak sekarang. Karena ada kemungkinan longsor susulan yang membahayakan,” ungkapnya.

Lebih lanjut Hadi juga menjelaskan Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat saat ini sudah mengevakuasi para korban untuk mengungsi.

“Pemerintah sempat menawarkan rumah singga di Jalan Parikesit, namun kondisinya terlalu jauh jadi kita alihkan ke Rusunawa Guntung,” terangnya.

Print Friendly, PDF & Email
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular