Bontang – Sebanyak 80 peserta antusias mengikuti Pelatihan Teknis Perangkat Perlombaan Cabang Olahraga (Cabor) Balap Motor dan Mobil yang digelar Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif (Dispoparekraf) Bontang.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, Sabtu hingga Minggu (1-2/11/2025), di Aula Hotel Sintuk, Bontang.
Pelatihan tersebut resmi ditutup oleh Kepala Bidang Olahraga Dispopar Bontang, Andi Parenrengi, pada Minggu (2/11). Dalam penutupan itu, Andi menyerahkan plakat serta sertifikat kepada para peserta yang telah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.
Menurut Andi, para peserta berasal dari 10 klub motor resmi yang tergabung dalam Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kalimantan Timur (Kaltim). Mereka mendapat pembekalan teknis seputar pengelolaan dan penyelenggaraan perlombaan agar lebih profesional dan berstandar nasional.
“Pelatihan ini penting untuk meningkatkan kemampuan perangkat perlombaan. Kami ingin setiap event otomotif di Bontang berjalan aman, tertib, dan sesuai regulasi IMI,” ujar Andi Parenrengi saat dikonfirmasi, Minggu (2/11).
Ia menambahkan, peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di bidang olahraga otomotif menjadi bagian dari strategi Dispopar untuk mendorong perkembangan kegiatan keolahragaan daerah.
Dengan bekal pelatihan ini, diharapkan para peserta mampu berperan aktif dalam berbagai event otomotif lokal maupun regional.
“Kami sangat mengapresiasi semangat para peserta yang mengikuti kegiatan hingga akhir. Semoga ilmu yang didapat bisa diterapkan saat menjadi perangkat perlombaan di lapangan,” kata Andi.
Dispopar, lanjut Andi, berkomitmen untuk terus menghadirkan pelatihan serupa setiap tahun sebagai upaya mencetak tenaga ahli olahraga yang kompeten dan berdaya saing.
“Dengan SDM yang kuat dan profesional, Bontang bisa menjadi tuan rumah berbagai event otomotif berskala besar di masa depan,” tutup Andi Parenrengi. (Adv















Leave a Reply