Sabtu, November 23, 2024
BerandaAdvertorialTim Sepakbola Disdamkartan Bontang Menjuarai Turnamen Hari Kesehatan Nasional ke 58

Tim Sepakbola Disdamkartan Bontang Menjuarai Turnamen Hari Kesehatan Nasional ke 58

Wali Kota Bontang Basri Rase (baju putih), Kepala Disdamkartan Amiluddin foto bareng dengan tim sepakbola Disdamkartan, di lapangan Bessai Berinta, Selasa malam (15/11/2022). (Doc. Surya Ramadhana)

Populism.id, BONTANG – Tim sepakbola Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang menjuarai turnamen Hari Kesehatan Nasional ke 58.

Kepastian juara, tidak mudah diraih tim kesebelasan Disdamkartan karena mendapat perlawanan sengit dari tim Sekretariat Daerah, dalam pertandingan final yang digelar di stadion Bessai Berinta, Selesa (15/11/2022) malam.

Dalam pertandingan normal kedua tim mesti berbagi angka 1-1, hingga akhirnya diselesaikan dengan adu pinalti dengan kemenangan Disdamkartan.

Kepala Disdamkartan Amiluddin mengatakan tidak menduga timnya dapat memenangi kejuaraan ini. Ia baru menyadari bahwa para stafnya memiliki skil dan mental juara setelah melihat langsung pertandingan semalam.

“Saya sampai habis suara, larut dengan hiporia kemenangan semalam. Ini luar biasa dan saya sangat bangga dengan tim Disdamkartan,” katanya saat ditemui Populism.id, Rabu (16/11/2022).

Selain itu, ia juga menilai pola disiplin dan penempaan fisik yang dijalankan dinasnya 3 kali seminggu sangat berpengaruh dalam pertandingan.

“Mereka saya lihat terus berlari, penguasaan lapangan juga baik ini bukti penempaan fisik anak-anak ini jadi,” teranganya.

Diakhir dia mengutarakan dalam ulang tahun Disdamkartan pada 2023 mendatang ia juga berencana menggelar turnamen serupa, namun dengan skala lebih luas. Dengan mengundang Disdamkartan dari kota-kota tetangga.

“Insya Allah tahun depan kami juga akan buat turnamen,” pungkasnya. (Iwan/Adv/Kominfo)

Print Friendly, PDF & Email
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular