Minggu, Oktober 20, 2024
BerandaAdvertorialFestival Sepak Bola Merdeka Belajar Kutai Timur: Seleksi Ajang Prestasi Menuju Gala...

Festival Sepak Bola Merdeka Belajar Kutai Timur: Seleksi Ajang Prestasi Menuju Gala Siswa Nasional

Kepala Bidang Pembinaan SMP Disdikbud Kutim, Ilham, menyebut festival ini juga menjadi ajang seleksi untuk menentukan para atlet yang akan dipersiapkan untuk mengikuti ajang Gala Siswa Nasional (GSN). (Doc. Populism.id)

Populism.id, KUTIM – Festival Sepak Bola Tingkat Pelajar SMP bertajuk Merdeka Belajar tahun 2023 Kutai Timur, tidak hanya menjadi agenda seremonial dan pengembangan bibit muda potensial secara rutin.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan SMP Disdikbud Kutim, Ilham, festival ini juga menjadi ajang seleksi untuk menentukan para atlet yang akan dipersiapkan untuk mengikuti ajang Gala Siswa Nasional (GSN), yang digagas oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemdikbud Ristek).

“Gala Siswa Nasional merupakan agenda rutin Pusat Prestasi Nasional di bawah Kemendikbud Ristek,” ungkap Ilham.

GSN adalah ajang kompetisi sepak bola untuk peserta didik jenjang SMP yang diselenggarakan setiap tahun secara berjenjang, dari tingkat Kecamatan hingga tingkat nasional.

Ajang ini melibatkan 38 provinsi di seluruh Indonesia dan merupakan bagian dari 40 ajang talenta di bidang riset-inovasi, seni-budaya, dan olahraga yang diselenggarakan oleh Kemendikbud Ristek melalui Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) dan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).

“Alhamdulillah, kita (Kutim) selalu mengirimkan atlet mewakili Provinsi Kaltim untuk ikut serta dalam ajang GSN ini, termasuk memiliki asisten pelatih nasional yang turut serta dalam setiap ajang GSN,” tambahnya.

Ilham menyatakan rasa bangganya atas kemajuan prestasi yang telah dicapai oleh para atlet sepak bola, khususnya jenjang SMP, yang menurutnya sudah cukup luar biasa.

Ia berharap bahwa pembinaan sepak bola yang berkolaborasi dengan Asosiasi Sepak Bola Kabupaten (ASKAB) Kutim akan terus berlanjut untuk menemukan bakat-bakat di daerah dan dikembangkan menjadi aset yang dapat membawa nama harum Kabupaten Kutai Timur melalui olahraga sepak bola. (Adv)

(Royen-Populismedia)

Print Friendly, PDF & Email
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular