Minggu, Oktober 20, 2024
BerandaKaltimBontangMusda Himpi Kaltim XVII di Gelar Mei, Winardi Dukung Calon Berpengalaman

Musda Himpi Kaltim XVII di Gelar Mei, Winardi Dukung Calon Berpengalaman

Populism.id, BONTANG – Musyawarah Daerah (Musda) ke-XVII BPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kaltim di jadwalkan pada 11-12 Mei mendatang, di Samarinda.

Berbagai persiapan tengah dilakukan panitia, diantaranya membuka penjaringan bakal calon ketua umum, yang mulai dilaksanakan per tanggal 3-6 April mendatang.

Kemudian dilanjutkan pada tahap verifikasi berkas cakal calon sebelum penetapan menjadi calon ketua umum pada 6-7 April.

Selanjutnya masa kampanye calon pada 24-26 April dan diakhir adalah pelaksanaan musda pada 11-12 Mei 2024, di Samarinda.

Ketua BPC HIPMI Kota Bontang Winardi mengatakan, Musda adalah proses regenerasi dengan memberikan kesempatan kepada kader-kader lain, untuk berkontribusi membangun organisasi.

Ia mengaku punya calon ideal dengan kebutuhan HIPMI saat ini. Dengan pengalamannya, Winardi yakin perkumpulan pengusaha muda bisa lebih eksis.

“Andi Wijaya, saat ini dia menjabat sekretaris Hipmi Kaltim. Pengalamannya 4 periode di HIPMI sudah cukup untuk membuktikan dia layak menjadi ketua,” katanya, Rabu (3/4/2024).

Selain itu Andi Wijaya, sambung Awin, adalah orang yang memiliki integritas, santun dan dapat merangkul semua kalangan.

“Saat ini hanya caketum Andi wijaya yang sudah menyatakan diri dan berkomunikasi dengan 10 kabupaten kota BPC HIPMI sejak 6 bulan sebelumnya. Ini artinya dia yang paling siap untuk HIMPI,” pungkasnya. (Ryn/Populism.id)

Print Friendly, PDF & Email
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular