Minggu, Oktober 20, 2024
BerandaAdvertorialPemkab Kutim Terima Bantuan 17 Unit Mobil Operasional Sekolah dari Pemprov Kaltim

Pemkab Kutim Terima Bantuan 17 Unit Mobil Operasional Sekolah dari Pemprov Kaltim

Populism.id, KUTIM – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menerima bantuan berupa 17 unit mobil operasional sekolah dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud). Bantuan kendaraan operasional ini secara khusus diperuntukkan bagi sejumlah sekolah tingkat SMA/SMK di Kutim.

Kepala SMA N 2 Sangatta Utara, Suparto, yang mewakili penerima mobil operasional sekolah, menyampaikan ucapan terima kasih besar kepada Pemerintah Provinsi Kaltim, terutama Disdikbud Kaltim. “Alhamdulillah dapat mobil baru. Mobil ini akan kami manfaatkan sebaik-baiknya untuk operasional sekolah, termasuk kegiatan perjalanan dinas, lomba anak sekolah, dan pelatihan guru,” ujar Suparto pada Senin lalu.

Dia juga menjelaskan bahwa sebelumnya, kegiatan sekolah mengandalkan mobil pribadi dan bantuan mobil dari Pemerintah Kabupaten Kutai Timur pada tahun 2012. Meski tergolong tua, mobil tersebut telah berkontribusi besar dalam mendukung mobilitas kegiatan sekolah dengan jumlah siswa sebanyak 756.

Kepala Disdikbud Kaltim, Muhammad Kurniawan, menjelaskan bahwa serah terima pada tanggal 21 November 2023 merupakan tahap ketiga, di mana total 17 unit mobil diserahkan untuk SMA di Kabupaten Kutai Timur. Sebelumnya, pada tahap pertama, 16 unit mobil diserahkan kepada SMA se-Kabupaten Kutai Barat, dan pada tahap kedua, 17 unit mobil diserahkan kepada SMA se-Kabupaten Mahulu dan Berau.

“Nantinya, seluruh SMAN se-Kaltim akan mendapat mobil secara bertahap dengan total 243 sekolah. Alhamdulillah, hingga saat ini proses pengadaannya berjalan lancar tanpa masalah. Mobil ini bukan untuk kendaraan pribadi kepala sekolah, melainkan untuk operasional sekolah,” ungkap Kurniawan.

Ia juga menambahkan, mobil dengan merk Mistubishi Expander ini merupakan pengadaan pertama kalinya setelah beberapa tahun SMA diambil alih oleh Pemprov Kaltim. Kurniawan berharap mobil-mobil tersebut dapat membantu memudahkan dalam operasional sekolah dan mengingatkan untuk menjaga serta merawatnya dengan baik. (adv)

(Royen-Populismedia)

Print Friendly, PDF & Email
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular