Populism.id,- Anggota DPRD Provinsi Kaltim dari Partai PPP Siti Rizky Amalia mengajak masyarakat Berau untuk mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Hal tersebut diungkapkan legislator Kaltim ini dalam momentum pertemuannya dengan masyarakat Berau, dalam agenda Sosialisasi Wawasan Kebangsaan yang digelar di Jalan Pemuda 5, Selasa (29/11/2022) pagi.
“Falsafah Pancasila adalah warisan para pendiri bangsa yang sangat relevan dalam kehidupan di Indonesia yang kaya akan budaya dan perbedaan, dimana kita kenal dengan Bhineka Tunggal Ika,” kata Siti Riski Amelia.
Menurutnya dengan penghayatan dan penerapan nilai Pancila dikehidupan berbangsa, tidak akan ada lagi diskriminasi. Karena kesadaran bahwa status manusia semua sama tidak memandang agama, suku.
Pun hari ini masih didapatkan hal-hal yang melenceng, sambungnya, itu lah yang mesti diperbaiki bersama. Agar kondusifitas politik dan ekonomi dapat tercipta.
“Ini lah yang mesti kita sadari, harmonis berbangsa akan sejalan kesejahteraan yang menjadi cita-cita negara ini,” pungkasnya.