Populism.id, BONTANG – Wakil Wali Kota Bontang Najirah mendapati Mall Pelayanan Publik (MPP) sepi pengunjung dan 9 gerai tutup saat ia datang di gedung itu, Selasa (19/10/2022).
“Saya kesini memastikan pelayanan tetap jalan. ia ini ada yang tutup beberapa saya minta untuk dioptimalkan,” katanya saat ditemui awak media di Pasar Tamrin.
Menurutnya sepinya pengunjung ke MPP ditengarai masih banyak masyarakat yang belum mengetahui ada layanan perizinan di Pasar Tamrin.
Selain itu ia juga mengakui MPP yang diresmikan Wagub Hadi Mulyadi 11 Oktober lalu, masih ada beberapa kekurang. Misalnya akses mudah masyarakat yang ingin naik ke lantai 4.
“Saya liat tadi kalau pelayanan yang buka sudah cukup baik. Misalnya Disdukcapil sudah ada 60 orang yang mendatangi gerainya, untuk PDAM juga setiap hari lebih dari 20 orang. Kita akan benahi lah semuanya secara perlahan,” pungkasnya. (Iwan/Populism.id)